31.6 C
Jakarta
Selasa, Maret 18, 2025
- Advertisement -spot_img

Heixtone Rilis Single ‘Berpaut’: Suarakan Kepedihan Palestina dalam Lagu Terbaru

- Advertisement -spot_img

Heixtone baru saja merilis single berjudul “Berpaut”. Lagu ini mencoba menangkap fenomena yang terjadi saat ini di Palestina, bercerita dari sudut pandang seseorang yang berpaut pada pahitnya kehidupan yang dialami di tengah gempuran pembantaian di Palestina dan berusaha untuk terus bertahan sekuat mungkin dalam keadaan tersebut.

Ide awal lagu ini digagas oleh M. Ilham Palakka dan dikembangkan bersama Andrian Risadi serta Rahman Fauzi. Lalu,  penggarapan aransemen dilakukan bersama hingga siap diproduksi. Lagu “Berpaut” direkam di studio Play Records dengan engineer Nabiel Sungkar dan proses mixing – mastering dilakukan di Namaste Music yang prosesnya disupervisi dan dieksekusi oleh Jan Hien yang berperan sebagai executive producer dan engineer.

Lagu ini menjadi single ketiga dari album pertama yang akan diluncurkan Heixtone setelah 13 tahun bermusik. Heixtone mempercayakan perilisan lagu “Berpaut” pada label Indirec – Jakarta Utara, yang merupakan sub-label dari Namaste Music yang bernaung pada label dunia, ONErpm.

Lagu “Berpaut” bisa didengarkan di berbagai platform musik digital seperti Spotify, Apple Music, dan lainnya.

Tentang Heixtone

Heixtone ialah band rock asal Jakarta Pusat yang terbentuk sejak 2011. Band ini beranggotakan Ilham Palakka sebagai vokalis dan gitaris ritmis, Andrian Risadi sebagai basis dan vokalis pendukung, dan Rahman Fauzi sebagai drumer. Awalnya band ini merupakan geng dari Ilham saat SMP, namun karena mereka sering bermain musik bersama, akhirnya geng tersebut menjadi sebuah band.

Nama Heixtone sendiri berasal dari frasa ‘x-tone’ yang menurut interpretasi kami, frasa x-tone ini dapat merepresentasikan keinginan kami untuk bisa menghasilkan musik yang unik karena huruf ‘x’ identik dengan hal yang unik. Band ini sudah beberapa kali berganti personil hingga akhirnya menemukan formasi yang tepat. 

Band-band yang menjadi ‘influence’ Heixtone dalam bermusik meliputi Nirvana, Green Day, Foo Fighters, blink-182, The Strokes, Arctic Monkeys, All Time Low, ONE OK ROCK dan lain-lain. 

Pada 2017, Heixtone merilis EP bertajuk ‘The First Step’ yang berisi 4 lagu: “Soldier of Senior High School”, “Hadir Dirimu”, “Let’s Go to Dance”, dan “Useless” dirilis hanya di Reverbnation. 

Pada 2020, Heixtone merilis EP kedua bertajuk ‘Metamorf’ yang berisi 4 lagu yaitu “Tak Dipercaya”, “Loser”, “Relate”, dan “Hitam Putih”, dirilis di berbagai platform musik digital seperti Spotify, Apple Music dll.

Pada 2022, Heixtone merilis EP ketiga dengan format akustik bertajuk ‘Heicoustic’ yang berisi 4 lagu yaitu “Bliss”, “Larut Dalam Mimpi”, “Akankah”, dan “Cara Tuhan”, dirilis di berbagai platform musik digital pula. 

Heixtone akan merilis album pertama pada tahun 2024 dengan judul “Sisi Manusia” dan telah merilis berbagai single dari album tersebut melalui label Indirec – Jakarta Utara, yang bernaung pada label dunia, ONErpm.

- Advertisement -spot_img
Musicoloid
Musicoloidhttps://musicoloidnews.com
MUSICOLOID NEWS is an online news media that contains information about the world of music, from the latest album releases and singles from various Indonesian independent bands as well as information on the best music events from all over Indonesia.

Related Articles

- Advertisement -spot_img

For Your Day

- Advertisement -spot_img