27.8 C
Jakarta
Jumat, Maret 21, 2025
- Advertisement -spot_img

Bimo Ganzar Merilis Spaceman (Ballad Version) Untuk Mengenang Sahabatnya

- Advertisement -spot_img

Kehilangan sahabat atau orang-orang yang kita sayangi, tidak akan pernah mudah dihadapi. Ada yang bisa melewatinya dengan cepat, ada juga yang membutuhkan waktu yang lama. Setelah itu, yang bisa dilakukan hanyalah menjaga kenangan mereka di dalam memori. Ini lah yang dialami Bimo Ganzar di tahun 2020 kemarin. Saat pandemi melanda, Bimo Ganzar harus kehilangan sahabatnya, Rasa kehilangan dan emosi yang dirasakan, Bimo Ganzar tangkap dengan me-reinterpretasi lagu Spaceman yang pertama kali rilis di tahun 2019.

Bimo Ganzar pun membuat versi akustik minimalis lagu Spaceman, untuk mengekpresikan emosi kehilangan orang yang disayangi. Pada lagu Spaceman (Ballad version) ini, dia memberikan makna baru untuk kata Spaceman. Dimana Spaceman di lagu ini, mewakili seseorang yang sudah terbang meninggalkan kita ke luar galaksi, untuk mencari bintang kebahagiaan mereka. Untuk itu lah versi ballad ini seakan ingin memberikan kenyamanan kepada kita yang merasa kehilangan, akhirnya memiliki perasaan ikhlas.

Bimo Ganzar sendiri, merilis single perdananya di tahun 2018 berjudul Pilot Episode yang menceritakan tentang kehidupan pribadinya akan kerabat yang datang dan pergi dari hidupnya. Kemudian Bimo Ganzar merilis Spaceman di tahun 2019, lalu lagu 415 yang bernuansa R&B kontemporer yang di fusion dengan neo-soul dan electronic sound dirilis tahun 2020. Ini disusul dengan lagu i’m a good time call di tahun 2021, menceritakan konflik yang muncul dalam sebuah hubungan percintaan kasual yang lama kelamaan berlanjut serius. 

Kembali ke single terbarunya Spaceman (Ballad Version), Bimo Ganzar sempat memberikan teaser, kalau single ini akan menjadi awal dari EP terbaru yang akan dirilis oleh Bimo Ganzar dalam waktu dekat! Makin penasaran dengan evolusi musik dan emosi di lagu Spaceman (Ballad Version) dari Bimo Ganzar? Langsung dengerin Spaceman (Ballad Version) di radio kesayangan, seluruh platform musik digital, dan Youtube Bimo Ganzar.

- Advertisement -spot_img
Musicoloid
Musicoloidhttps://musicoloidnews.com
MUSICOLOID NEWS is an online news media that contains information about the world of music, from the latest album releases and singles from various Indonesian independent bands as well as information on the best music events from all over Indonesia.

Related Articles

- Advertisement -spot_img

For Your Day

- Advertisement -spot_img